CERITASANGATTAKU.COM – Polres Kutai Timur menggelar upacara untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara yang ke-78. Upacara ini dipimpin oleh Kapolres Kutim AKBP Ronni Bonic, dengan dihadiri oleh Wakil Bupati Kutim Kasmidi Bulang, Ketua DPRD Kutim Joni, serta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) lainnya. Acara berlangsung di Halaman Kantor Bupati, Kawasan Pusat Pemerintah Kabupaten Kutim, Bukit Pelangi, Sangatta, pada Senin (01/7/2024).

Dalam sambutan tertulis Kapolda Kalimantan Timur (Kaltim) Irjen Pol Nanang Avianto yang dibacakan oleh Kapolres Ronni Bonic, diharapkan agar Polri tetap optimal dalam menjaga Kamtibmas dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Kaltim. Sejarah panjang Polri sejak tahun 1946 menunjukkan transformasi menjadi lembaga yang profesional, modern, dan berkeadilan.

Tema peringatan HUT Bhayangkara tahun ini adalah “Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas”. Dalam rangka memperingati hari bersejarah ini, Polda Kaltim telah melaksanakan berbagai kegiatan bakti sosial, keagamaan, dan inovasi lainnya untuk masyarakat.
Kapolres juga menekankan pentingnya komitmen seluruh jajaran Polri dalam menjaga kehormatan institusi, menerapkan nilai-nilai Tribrata dan Catur Prasetya, serta terus meningkatkan kapasitas diri untuk menghadapi tantangan zaman. Selain itu, sinergi dengan TNI dan pihak terkait lainnya juga ditekankan untuk menjaga keamanan selama proses pembangunan nasional dan pemilu tahun 2024.