CERITASANGATTAKU.COM, Suli/Luwu – Kamis 9 Mei 2024, Posko Bantuan KKLR Kutai Timur berhasil menghimpun bantuan melalui Posko Bantuan di Ruko depan KUD Banawa, Botta, Kecamatan Suli Kabupaten Luwu.
H. Hasdarwan, ST., MT, selaku Ketua Penggalangan Dana KKLR Kutai Timur, bersama rombongan dan Sekjen Ikatan Pemuda Luwu Raya (IPLR) Kutai Timur, Avivurahman Al Gazali. “Kami ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas dukungan dan apresiasi dari masyarakat Kutai Timur yang turut berkontribusi,” ujar Hasdarwan.
Sementara Ketua KKLR Kutai Timur, Kari Palimbong ST, menyampaikan bahwa bantuan yang terkumpul selama 3 hari senilai 82 juta ini di galang dengan metode transfer maupun dengan cara donasi oleh warga Wija to Luwu yang berdomisili di Kutai Timur, Beliau menegaskan bahwa bantuan ini akan diberikan kepada keluarga-keluarga yang membutuhkan, terutama yang terdampak secara langsung oleh bencana banjir dan longsor.
“Kami berharap bantuan ini dapat memberikan dampak langsung dan membantu mengurangi beban para korban yang terdampak bencana,” tambah Kari Palimbong ST.
Di tambahkan Oleh Ketua Kerukunan Keluarga Suli /Suli Barat Sueadi, “Lokasi penyaluran bantuan terbagi di beberapa titik, termasuk Kecamatan Suli, Suli Barat, dan Kecamatan Bajo Barat, ujar Suaedi yang juga Direktur Politeknik Dewantara Palopo.
Penyaluran bantuan KKLR ini juga melibatkan mahasiswa Politeknik Dewantara (PoliDewa) Palopo karena mereka lebih dahulu berkoordinasi dengan aparat Desa setempat untuk memastikan korban yang betul- betul membutuhkan bantuan.
Direktur Politeknik Dewantara Palopo mengucapkan terima kasih atas partisipasi Warga KKLR Kutai Timur dan berharap semoga bantuan yang disalurkan dapat memberikan manfaat yang besar bagi para korban bencana di Kabupaten Luwu.
[CS))]